PENINGKATAN MOTIVASI DAN PRESTASI BELAJAR IPA melalui aplikasi e-learningMoodle

Heru Harnadi

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan motivasidan prestasi belajar peserta didik dalam pembelajaran IPA dengan menggunakan media pembelajaran e-learningMoodle. Penelitian ini dirancang dan dilaksanakan dengan menggunakan penelitian tindakan kelas (PTK). Penelitian ini dilaksanakan sebanyak 2 siklus, setiap siklus terdiri dari 2 kali pertemuan. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VII-A SMP Muhammadiyah 2 Depok tahun pelajaran 2016/2017 sebanyak 22 peserta didik. Teknik pengumpulan data menggunakan angket, dokumentasi, tes dan observasi. Data yang diperoleh dianalisis menggunakan teknik deskriptif kualitatif dan deskriptif kuantitatif. Hasil observasi guru mata pelajaran IPA pada awal semester I diperoleh keterangan bahwa pada saat kegiatan pembelajaran berlangsung, banyak peserta didik kelas VII yang tidak memperhatikan penjelasan guru, berbicara dengan peserta didik lain ketika guru sedang menjelaskan materi pelajaran, malas mencatat materi pelajaran dan tidak mengerjakan tugas yang diberikan guru. Peserta didik juga tampak kurang antusias dalam menerima materi pelajaran. Hal ini diperkirakan penyebabnya ada beberapa faktor yaitu faktor peserta didik dan faktor guru. Faktor peserta didik berupa kurangnya motivasi dari dalam diri peserta didik untuk melakukan kegiatan belajar, sedangkan faktor guru diantaranya berupa media pembelajaran yang selama ini digunakan oleh guru kurang memotivasi peserta didik untuk lebih aktif dalam mengikuti pembelajaran. Salah satu alternatif untuk mengatasi permasalahan ini adalah penggunaan media pembelajaran aplikasielearningMoodle dalam proses pembelajaran. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penggunaan media pembelajaran aplikasie-learningMoodle pada proses pembelajaran dapat meningkatkan motivasidan prestasi belajar IPA dalam kualifikasi baik.


Full Text:

PDF

References


Ali, Lukman dkk. 1995. Kamus Besar Bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka Arikunto, Suharsimi. 2010. Penelitian Tindakan. Jakarta: Aditya Media. Hamalik, Oemar. 1983. Metoda Belajar dan Kesulitan-Kesulitan Belajar. Bandung: Tarsito Salahudin, Mahfudh. 1999. Pengantar Psikologi Pendidikan. Surabaya: PT Bina Ilmu Singer, Kurt. 1987. Membina Hasrat Belajar di Sekolah. Bandung: Remaja Karya Slameto. 2003. Belajar dan Faktorfaktor yang Mempengaruhinya. Jakarta:Rineka Cipta. Sugiyono, 2010. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Bandung: Alfabeta. Suryabrata, Sumadi. 1984. Proses Belajar Mengajar di Perguruan Tinggi. Yogyakarta: Penerbit Andi Offset Walgito, Bimo. 1983. Bimbingan dan Penyuluhan di Sekolah. Yogyakarta: Fakultas Psikologi Universitas Gadjah Mada




DOI: http://dx.doi.org/10.47736/tajdidukasi.v7i2.94

Article Metrics

Abstract view : 102 times
PDF - 210 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 TAJDIDUKASI



TAJDIDUKASI: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan

ISSN 1979-6943 (print) | 2614-1361 (online)
Organized by Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah PWM DIY
Published by Pimpinan Wilayah Muhammadiyah DIY
Website : https://www.tajdidukasi.or.id/index.php/tajdidukasi/index
Email : [email protected]

Creative Commons License
Tajdidukasi: Jurnal Penelitian dan Kajian Pendidikan Islam is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Based on a work at https://tajdidukasi.or.id/index.php/tajdidukasi.

Visitor Statistic